Kamis, 03 Juli 2008

Penerimaan Siswa Baru SMP dan SMA di Solo

Penerimaan Siswa Baru Untuk Jenjang Pendidikan SMP/MTs dan SMA/MA menggunakan Sistem ONLINE di solo dan sekitarnya :
Yang terdiri dari :
1. SMP Negeri = 27 SMP dan Swasta = 44 SMP, se Kota Surakarta = 71 SMP
2. MTs Negeri = 2 MTs dan Swasta = 5 MTs, se Kota Surakarta = 7 MTs
3. SMA Negeri = 8 SMA dan Swasta = 31 SMA, se Kota Surakarta = 39 SMA
4. MA Negeri = 2 MA dan Swasta = 5 MA, se Kota Surakarta = 7 MA

Faktor penentu Penerimaan Siswa Baru pendaftar
1. SMP/MTs
- Pendaftar dari dalam kota : Jumlah nilai UASBN + Nilai Prestasi (bagi yang memiliki)
- Pendaftar dari luar kota : Jumlah nilai UASBN + Nilai Prestasi (bagi yang memiliki)
2. SMA/MA : Jumlah Nilai Ujian Nasional + Nilai Prestasi.
3. Bagi pendaftar lulusan SD/MI tahun lalu, menggunakan nilai USDA dengan mata pelajaran sama dengan UASBN
4. Bagi pendaftar lulusan SMP/MTs tahun lalu, menggunakan nilai UN ditambah Nilai IPA Ujian Sekolah.
5. Untuk pendaftar Luar Kota yang diterima, nilai harus lebih besar atau sama dengan nilai terendah ( Batas Bawah ) yang diterima Dalam Kota


Syarat-Syarat Pendaftaran SD/MI ke SMP/MTs di Solo dan Sekitarnya
1. Daftar Nilai UASBN/ Nilai USDA Tahun Lalu;
2. Ijasah/ Surat Keterangan lulus dari Sekolah;
3. Piagam asli beserta nilainya yang dikeluarkan oleh Dinas Dikpora (bagi yang memiliki);
4. Pas photo ukuran 3x4 sebanyak 3 lembar;
5. Seluruh berkas disiapkan sebanyak rangkap 2 (1 untuk arsip sekolah dan 1 untuk arsip Dinas).

Syarat-Syarat Pendaftaran SMP/MTs ke SMA/MA di Solo dan Sekitarnya
1. Daftar nilai Ujian Nasional;
2. Ijasah/ Surat Keterangan lulus dari Sekolah;
3. Piagam asli beserta nilainya yang dikeluarkan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota asal (bagi yang memiliki);
4. Pas photo ukuran 3x4 sebanyak 3 lembar;
5. Perabot pendaftaran dikumpulkan di sekolah tempat mendaftar;
6. Seluruh berkas disiapkan sebanyak rangkap 2 (1 untuk arsip sekolah dan 1 untuk arsip Dinas).

Sekarang dapat diakses melalui website http://www.ppdbonline-solo.net/.
Informasi yang dapat ditemukan antara lain :
1. Daya tampung sekolah
2. Jumlah pendaftar
3. Seleksi sementara
4. Jumlah Pendaftar
5. Keterangan diterima/tidak pada saat pengumuman

Related Post :



0 comments:

R